Peringatan Harlah Ke 88 PAC GP Ansor Kertasemaya Mengelar Doa Bersama

Dalam rangka  memperingati  harlah gerakan pemuda  ansor yang  ke 88, pac gp ansor kertasemaya memperingati dengan Doa bersama  dan acara buka puasa bersama (bukber). Di musholah Al Fattah Desa Sukawera Kertasemaya, Ahad 24 April 2022

Ketua PAC GP Ansor Kertasemaya yaitu Sahabat Suryanto mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa ramadhon 1443H.  Dan semoga  amal ibadah saum ramadhan kita semua di terima  Allah SWT. 

Untuk terus istiqomah berjuang sebagai  anak muda Nahdhatul Ulama (NU). Dalam mempersiapkan diri,  dengan belajar  ilmu agama dan ilmu lain lainnya yang  sebaik baiknya untuk suatu  saat  menerima estafet kepemimpinan  Nahdhatul Ulama di semua tingkatan. 


Sehingga  ajaran islam Aswaja An - Nahdiyah tetap lestari di bumi pertiwi ini. 

Bahkan ada salah  satu  anggota  pac gp ansor Kertasemaya sampai  membuat  puisi,  puisinya adalah :

"Disaat air laut  bergemuruh kencang

Melihat pemuda pemuda terkontaminasi

Oleh pergaulan yang bebas

Hati ini tercabik cabik melihat  itu semua 


Gerakan pemuda ansor hadir

Untuk meluruskan  itu semua

Meski banyak  rintangan    menghadang

Sindiran hinaan itu tak membuat hati ini tergoyahkan

Demi terwujudnya tujuan mulia 


Semoga  dengan bertambahnya usia gerakan pemuda ansor

Semakin bersinergi lagi dalam

Mencetak kader kader pemuda yang  religius dan bermartabat 

Gerakan pemuda  ansor hadir

Bukan untuk menjadi perusuh


Tetapi menjadi penengah dan mencari solusi 

Jika ada pemuda pemuda  yang berselisih 

Semoga  dengan bertambahnya usia  gerakan pemuda ansor ini

Bisa menjadi cambuk bagi kita untuk lebih baik lagi".

Kegiatan  Harlah ke 88 GP Ansor, di lanjutkan dengan acara bukber dan dilanjutkan shalat maghrib berjamaah dan ramah tamah.  Kegiatan  Harlah ini di hadiri oleh anggota PAC GP Ansor Kertasemaya, Gus Ibnu Hajar Amin dan Pengurus MWCNU Kertasemaya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel