Alumni PMII Universitas Subang Apresiasi Pelantikan PKC PMII Jawa Barat Yang Mengusung tema " Khidmah Jawa Barat Membangun Harmoni "

Subang- Pengurus Koordinator Cabang (PKC) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Jawa Barat akhirnya resmi di Lantik oleh Ketua Umum PB PMII Sahabat M Abdullah Syukri


Prosesi pelantikan yang bertempat di Youth Center Sport Jabar Arcamanik pada, Sabtu 24 September 2022 di hadiri oleh sahabat/i PMII Kabupaten/Kota Se-Jawa Barat

Setelah penantian panjang, akhirnya Sahabat Apriliana Eka Dani dan jajarannya akan menjalankan roda organisasi, kerja-kerja organisasi menanti kepengurusan yang baru saja dilantik 

Sahabat Tehan Ahlal yang juga Alumni PMII Universitas Subang, Mengapresiasi jajaran panitia pelaksana pada pelantikan PKC PMII Jawa Barat Tahun 2022 ini.

Tampilan terkini Agrowisata Situ Bolang

"Saya rasa panitia pelaksana sangat luar biasa dan berani dalam mengusung tema Khidmah Jawa Barat Membangun Harmoni, tentu bukan sekedar tema atau serangkaian yang tanpa makna." ucap Tehan.

Lebih lanjut Tehan Ahlal, menafsirkan bahwa "Jajaran PKC PMII Jawa Barat yang baru dilantik siap melakukan rekonsiliasi antar pengurus cabang se-Jawa Barat" 

"Saya rasa untuk membangun harmoni itu perlu adanya kebersamaan, menyatukan perbedaan antara PMII yang basis nya Kabupaten ataupun yang basis nya Kota." lanjut Tehan.

Sejarah desa Pangkalan Losarang


Sahabat Tehan juga ikut menyampaikan ucapan " Selamat dan Sukses atas Pelantikan Jajaran PKC PMII Jawa Barat, Semoga benar-benar mewujudkan harmonisasi PMII Se-Jawa Barat " tandasnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel